Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2011

Akronim kata 'Pintar'

     Suatu hari saya mendapat giliran untuk menjadi pembina upacara bendera. Lama saya berpikir, "Apa ya yang akan saya jadikan materi dalam amanat pembina upacara kali ini?". Teman-teman lain sering mengawali amanatnya dengan memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan upacara pagi itu, bahkan ada yang isi amanat tersebut hanya apresiasi terhadap pelaksanaan upacara saja.Tiba-tiba terlintas dalam pikiran saya bahwa materi amanat yang paling tepat adalah tentang sesuatu yang dapat menggugah hati dan pikiran siswa untuk mau mewujudkan diri sebagai siswa  pintar. Saya melihat, banyak siswa yang pada dirinya terpatri keinginan menjadi pintar, tetapi tanda-tanda yang mengarah pada kepintaran itu jauh sekali dari tindak-tanduk, sikap, dan ucapannya.       Saya sangat senang dengan munculnya gagasan dalam pikiran saya bahwa saya sebaiknya memberikan amanat tentang 'Menjadi Pintar'.Saya pikir materi ini sangat tepat dalam rangka menghadapi ujian kenaikan kelas.Alhamdulillah y

Pembelajaran Pertama Bahasa Indonesia Kelas X

         Pembelajaran bahasa Indonesia kelas x untuk tingkat SMA/MA terdiri atas 8 Standar Kompetensi dengan 18 Kompetensi Dasar yang harus dikuasai. Standar Kompetensi  yang akan disajikan sebagai pelajaran pertama adalah SK   2.  Berbicara : Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi melalui kegiatan berkenalan, berdiskusi, dan bercerita dengan K D  2.1   Memperkenalkan diri  dan  orang lain di da­lam forum resmi   dengan intonasi yang tepat.  SK 2 dengan KD 2.1 sangat efektif dan efisien dijadikan sebagai pelajaran I menimbang siswa kelas x belum saling mengenal, demikian juga dengan pendidik yang akan menjadi guru di kelas yang diemban.Pada KD 2.1 paling sedikit ada 5 indikator yang hendaknya mampu dikuasai siswa. Indikator itu antara lain :  , Mampu mengidentikasi butir-butir pokok yang terdapat dalam tuturan perkenalan diri ,   Mampu mengidentifikasi butir-butir   penting dan tidak penting   dalam tuturan perkenalan diri ,   Mampu memperkenalkan diri narasumber dengan sistema